Self-Awareness | Manfaat Luar Biasa dari Mengenal Diri Sendiri

Jika Anda bertanya, kemampuan apa yang harus dimiliki seseorang untuk menjalani hidup ini, maka Self-Awareness bisa Anda jadikan jawabannya.

Self-Awareness adalah kemampuan untuk mengenali diri sendiri, serta melakukan introspeksi tentang apa yang kita lakukan dan seperti apa kita sebenarnya.

Namun sayangnya, banyak sekali dari kita yang belum bisa menemukan jati diri, belum bisa mengenali diri sendiri, sehingga hidupnya tak ada tujuan. Andai “tak ada tujuan” ini merupakan tujuan anda, maka sebenarnya sah saja. Masalahnya, lebih sering, kita tak punya tujuan hidup karena memang tak tau apa yang kita tuju.

Lalu manfaat apa dari self-awareness yang bisa kita dapatkan?

Mari renungkan beberapa point ini;

# Jika kita tau apa yang membuat kita bisa bahagia, tentu akan lebih mudah bagi kita untuk mencapainya karena kita tau apa yang bikin kita bahagia, tinggal cari jalan ke sana.

# Jika kita tau apa yang membuat hidup kita lebih bermakna, kita bisa mencapai dengan lebih mudah dan lebih cepat.

# Dan, jika kita tau, kriteria apa yang membuat kita adalah seorang yang sukses, maka kita bisa berlari mencapai kesuksesan kita.

Lalu, bagaimana agar kita bisa mengenali diri sendiri?

Aktivitas nyata adalah satu cara ampuh agar kita bisa tau seperti apa diri kita sebenarnya.

Perbanyak pengalaman dalam hidup, di bidang apapun, sehingga kita tau, mana bidang yang tidak kita suka, mana yang ternyata kita cintai.

Jika kita hanya makan yang itu-itu saja, bagaimana kita tau bahwa kita tidak menyukai makanan lainnya, atau ternyat ada satu makanan yang sangat lezat dan kita suka.

Jika kita hanya bekerja sebagai akuntan, bagaimana kita bisa tau jika ternyata kita jauh lebih mencintai pekerjaan sebagai agriculturist.

Baca juga :  Sedekah itu dari sekarang, bukan ntar kalau kaya, ini alasannya!

Ya, masalahnya adalah, hanya sedikit dari kita yang mau merelakan waktu untuk bereksperimen dengan diri kita, dan berani mengambil resiko.

Tapi, no pain no gain, right?

Bagi saya pribadi, alangkah membosankan jika seseorang dalam hidupnya hanya melakukan satu hal saja, sehebat apapun itu.

Bagaimana jika saat tua nanti, dia menyesal karena tidak pernah mencoba hal-hal lain yang sebenarnya dia setengah mati penasaran ingin coba. Mengerikan sekali.

Salah satu tips untuk kaum di umur 20an tahun adalah mencoba hal sebanyak-banyaknya. Sampai kita yakin bahwa kita menemukan hal yang kita tuju, yang membuat hidup kita terasa bermakna, dan membuat masa tua kita tak akan menyesal.

Banyak-banyakin gagal di umur 20an tahun, sering-sering permalukan diri sendiri, demi mendapatkan pengalaman yang berharga di masa yang menuntut kita untuk lebih bertahan dalam satu posisi; karir, pekerjaan, atau apapun itu.

Originally posted 2018-01-03 09:11:04.

Tinggalkan komentar