Live Minimalist (Gaya Hidup Minimalis) Sudut Pandang Otomotif

Banyaknya keinginan membuat gaya hidup minimalist semakin hanya menjadi angan-angan belaka.

Bisakah sebenarnya gaya hidup minimalist ini kita jalankan?

Apakah memiliki 3 motor, 3 mobil, masih terhitung minimalist?

Jika tujuan minimalist adalah untuk membuat hidup kita mudah, bukankah punya mobil kecil khusus untuk di kota, mobil tinggi untuk keluar kota, dan mobil kencang untuk having fun di sirkuit, adalah memberikan kemudahan juga?

So, kali ini saya ingin membuat logika untuk memiliki banyak kendaraan namun tetap menerapkan gaya hidup minimalist.

Jika Anda adalah expert dalam gaya hidup ini, koreksi saya jika ternyata melenceng dari prinsip minimalism.

Jika ada hal yang saya ingin punya banyak, maka itu adalah kendaraan.

Koleksi mendiang Paul Walker – Foto: Carbuzz via Okezone

Alasannya simpel, satu jenis kendaraan tidak mungkin bisa memenuhi semua kebutuhan. Kecuali dengan berbagai modif, mungkin bisa, walaupun tetap masih maksa.

Memodifikasi Honda BeAT jadi Trail walaupun bisa terabas, tentu saja tidak akan sehebat CRF150L untuk melewati berbagai kondisi jalan.

Memodifikasi Honda Scoopy jadi kencang dengan bore up, tentu tak akan bisa mendekati CBR250RR.

Aduh kok contohnya Honda mulu, tumben.

Kebetulan yang saya sering lihat matic dimodif jadi trail itu BeAT. Yang sering di bore-up juga Scoopy, salah satunya. Dan CBR250RR tentu saja paling kencang saat ini di kelas 250cc, bahkan ngalahin Ninja ZX250R di rentang 0-100 kpj, selepas itu ya Ninja 4 silinder tsb lebih ngebut.

Sekarang mobil, oh ini masih bisa sih punya satu saja.

Punya satu Toyota Rush misalnya, mobil ini bisa dipakai di kota karena dimensinya masih biasa saja, bisa naik gunung dengan lebih tenang karena RWD, dan bisa bawa barang juga dengan melipat bangku belakang dan tengahnya.

Baca juga :  Mobil Listrik yang Menjadi Trend di 2023

Gak perlu RWD? Maka Xpander satu biji sudah cukup untuk berbagai kebutuhan. Oh, tapi bagaimana jika ingin diesel.

Ada Innova Diesel yang bisa dijadikan kendaraan tempur berbagai kondisi jalan dan lega juga untuk bawa orang atau barang.

Tapi bagaimana jika gak mau bikin interior mobil jadi kotor karena keseringan bawa barang, apalagi kalau barangnya bukan yang terjaga kebersihannya?

Ya tambahlah satu pick-up atau blind van, Carry, Grand Max, dan beberapa lainnya bisa dijadikan pilihan. Kalau punya usaha yang sering angkut barang, kalau tidak sih cukup pakai mobil biasa ya, eman2 punya pick up lalu jarang dipakai.

Prinsip minimalis kan memulai dari yang paling sedikit, lalu menambah jika memang harus kita miliki karena benar2 dibutuhkan, betul?

Tapi bagaimana jika butuh mobil kencang juga? Dan aman tidak limbung seperti SUV kebanyakan?

Honda CRV selain lega, juga ngebut banget yang mesin Turbo-nya, dan dimensinya masih oke untuk dalam kota. Sayangnya FWD ya.

Mungkin bisa ya pertimbangkan satu CRV Turbo, satu lagi Innova/Pajero Sport.

Kemahalan bang!!!

Oh, di bawah CRV belum ada SUV yang lebih kencang sayangnya. Honda Civic FD gimana? Keren iya, kenceng ya lumayan lah, tapi sedan dong. Bikin was-was kalau banyak jalan berlobang atau polisi tiduran di jalan?!

Gimana kalau sekedar mobil yang asyik, gak perlu ngebut?

Oh ada Brio tuh, lalu kendaraan multi fungsinya bisa Innova Diesel atau Panther diesel. Eh Panther mah diesel semua ya.

Tapi Brio perlu modif dikit biar kedap suaranya, jadi lebih nyaman. No problem?

Prinsip dalam minimalist, jangan sampai kendaraan kita malah nyusahin kita.

Misalnya punya BMW, kalau kita gak siap dengan biaya perawatannya, atau tidak siap melihat BMW kita tergores kendaraan lain, maka itu akan merepotkan.

Baca juga :  5 jenis HOBI yang kita harus punya! Penting buat Hidupmu!

Alright.. Agak susah ya mobil, karena umumnya orang juga punya satu saja. Jauhin City car deh kalau ingin mobil yang multifungsi. Minimal MPV seperti Avanza/Xpander/Ertiga.

Atau MPV cross SUV seperti Rush/Terios, dan BRV. Ada XL-7 juga.

Sayangnya, elmuha tidak suka mobil nanggung alias tidak all out semacam itu.

Ibaratnya, SUV tu harusnya Ladder Frame, biar tanggung melawan kerasnya jalan Pantura. Walau sudah ada Toll sih. Tapi kalau mau mengakomodir berbagai kebutuhan, Avanza/Rush itu memang oke banget menunya.

Okay, sekarang bermimpi sedikit!

Mobil ideal apa untuk memenuhi kebutuhan?

1. Mobil perang : Honda CR-V Turbo Prestige : 400 (2nd Contidion)

2. Mobil Off-road/Journey/Adventure : Hilux D-Cab : 500 (Brand New) : 5.3 m

3. Mobil bagus : Mercedes-Benz W205 C300 Latest FL : 700 (2nd Condition) : 4.7 m

A. Mobil All Around di Kampung : Innova Reborn 2.4 V Pre FL : 300 (2nd Condition)

B. Pick up di kampung : Carry pick up : 100 (2nd Condition)

Aduh, kenapa jadi banyak amat 😀

Mercy coret aja lah.

Jadi, di Jawa only need Honda CR-V Turbo Prestige dan Hilux V, all brand new condition : 1M. Di Kampung Sumatra, only need an Innova Reborn or a Pajero Sport : 300 mil idr.

Ah. Tidak minimalist.

Susah juga ternyata 😀

1 Car for all? An Innova I guess, or Rush, or Avanza.

Originally posted 2020-11-29 02:07:49.

Tinggalkan komentar