Tabel Klasemen MotoGP 2020 Terbaru, Calon Juara Dunia!

Setelah MotoGP Teruel 2020, berikut adalah urutan klasemen MotoGP 2020.

Puncak Klasemen MotoGP 2020

Joan Mir memuncaki klasemen meninggalkan Fabio sebanyak 14 point. Di posisi ketiga ada Vinales dengan jarak 19 point dari Joan Mir, sedangkan pembalap Yamaha berikutnya ada di posisi 4, Morbidelli, dengan jarak 25 saja dari pemuncak klasemen.

Dovizioso yang katanya sudah putus harapan pun sebenernya masih sangat mungkin untuk menjadi Juara Dunia MotoGP 2020, jaraknya hanya 28, yang artinya, kalau Mir Crash lalu Dovi juara, artinya nanti hanya berbeda 3 point saja kan.

Posisi 6 ada rekan Joan Mir yakni Alex Rins yang juga tidak bisa diremehkan potensinya untuk menjadi JurDun. Seru banget ya, Marc Marquez absen terus akhirnya semua pembalap layak untuk juara. Everybody vs Marc?

Ups, saya jagoin pembalap Yamaha kok, hehe. Dan Alex Marquez, saya suka, karena tidak setengil kakaknya, hahaha. jangan baper ya bro penggemar Marc, saya amat sangat super respect kok ke MM93.

Tabel Puncak Klasemen MotoGP 2020 Terbaru

NO NAMA PEMBALAP MOTOR ASAL POIN
1 Joan MIR Suzuki SPA 137
2 Fabio QUARTARARO Yamaha FRA 123
3 Maverick VIÑALES Yamaha SPA 118
4 Franco MORBIDELLI Yamaha ITA 112
5 Andrea DOVIZIOSO Ducati ITA 109
6 Alex RINS Suzuki SPA 105
7 Takaaki NAKAGAMI Honda JPN 92
8 Pol ESPARGARO KTM SPA 90
9 Jack MILLER Ducati AUS 82
10 Miguel OLIVEIRA KTM POR 79
11 Danilo PETRUCCI Ducati ITA 71
12 Brad BINDER KTM RSA 67
13 Alex MARQUEZ Honda SPA 67
14 Johann ZARCO Ducati FRA 64
15 Valentino ROSSI Yamaha ITA 58
16 Francesco BAGNAIA Ducati ITA 42
17 Iker LECUONA KTM SPA 27
18 Aleix ESPARGARO Aprilia SPA 27
19 Cal CRUTCHLOW Honda GBR 26
20 Stefan BRADL Honda GER 12
21 Bradley SMITH Aprilia GBR 12
22 Tito RABAT Ducati SPA 10
23 Michele PIRRO Ducati ITA 4
Baca juga :  MotoGP Argentina 2017, Pembalap Yamaha Menguasai

Data di atas diupdate berkala. Jadwal MotoGP di sini.

Originally posted 2020-10-27 09:31:28.

Tinggalkan komentar