Lagi, Marc Dikalahkan di Tikungan Akhir – MotoGP Silverstone 2019

Journal MotoGP Silverstone 2019 menyisakan sedikit kesedihan di kubu Ducati, kegembiraan bagi Suzuki, dan senyum kecut Honda dan Yamaha.

Twitter @motogp

Melihat Dovi terjungkal akibat crash-nya Fabio jujur saja bikin elmuha sedih. Ada yang bilang Fabio juga crash akibat reflek dari Rins yang kehilangan grip ban belakang di tikungan pertama, tapi saya belum setuju sepenuhnya.

Crashnya Dovi membuat si Desmo terbakar, bahkan kabarnya; Dovi sempat hilang ingatan jangka pendek selama 10-20 menit? Wah, serem ya..

Alex Rins memang kencang di MotoGP Silverstone 2019, setara atau malah lebih dari Marc.

Ah, ini hanya soal kelebihan-kekurangan..

Segampang-gampangnya Rins dengan Suzukinya nikung kenceng, bakal disalip lagi oleh Marc selepas nikung berkat akselerasi RC213V yang superior.

Karena itulah, cara paling cerdas mengalahkan Marc di situasi seperti ini adalah dengan ngintil terus di belakangnya, nempel ketat, hingga lalu overtake di tikungan terakhir supaya gak disalip lagi di straight.

Twitter @motogp

Kemenangan Rins hanya 0.0sekian detik dari Marc, tentu kalau masih ada satu lap lagi Marc akan ada di depan Rins segera setelah disalip di tikungan.

Ah, berandai2…

Seperti berandai-andai jika ada beberapa lap lagi, Vinales bakal overtake Rins dan fight Marquez…

Itu hanya andai2… Anyway,

Rossi “mundur” teratur setelah di-overtake oleh Rins tapi bisa bertahan di posisi 4 hingga race berakhir.

Morbidelli cukup kencang juga di sini, menempatkan dia di posisi 5. Jangan2 bener nih soal dugaan gaya balap Morbidelli yang mirip dengan gurunya, sehingga kalau VR46 agak bagus, Morbidelli juga bisa lumayan, begitu juga sebaliknya.

Overall, Marc tetap merajai championship sementara. Jarak point yang jauh dari Dovi atau Rins bisa memberikan gambaran siapa yang bakal jadi JurDun tahun ini. Tapi apapun bisa terjadi ke depannya…

Baca juga :  Naksir Yamaha XMAX euy, ini kelebihan XMAX 250 yang menggoda iman..
Twitter @motogp

Kekalahan Marc di Silverstone 2019 bikin record sirkuit ini memang dimenangi oleh pembalap yang berbeda dalam 6 tahun terakhir. Mungkin memang harus gantian, tahun ini jatahnya Suzuki, eh.. tahun 2016 itu yang menang juga Suzuki, dikendarai oleh Vinales. Berarti tahun ini jatahnya Rins, Suzuki nambah record.

MotoGP berikutnya berada di San Marino, di sirkuit Misano yang punya tambahan nama Marco Simoncelli untuk menghormati sang mendiang. Mungkin Rossi bakal pakai helm spesial demi menghormati temannya yang mengalami kecelakaan hebat di sirkuit Sepang, Malaysia pada 2011, hingga tak bisa diselamatkan.

Kita sabar saja nunggu 3 minggu lagi di MotoGP Misano 🙂

Originally posted 2019-08-26 01:12:32.

Tinggalkan komentar